loading...

Tuesday, 9 July 2013

Sumatra Cyber ~ Kepala Negara merupakan sosok pemimpin yang menjadi inspiratif dan pemimpin rakyat yang patut dijadikan teladan, nah ternyata di dunia ini ada kepala negara terkaya dan termiskin di dunia. Yuk simak info berikut.

Kepala Negara Termiskin Di Dunia ( Jose Mujica, Presiden Uruguay )

Inilah Presiden Ter Miskin Di Dunia

Jose Mujica menjabat sebagai presiden sejak tahun 2010, sebelumnya ia adalah seorang Menteri Pertanian di Uruguay. Sebagai presiden, Jose Mujica diberikan gaji sebesar $11.000 ( setara dengan 110 juta rupiah) setiap bulannya. Angka tersebut tergolong kecil jika dibandingkan gaji dari presiden Obama yang digaji sebesar 33 ribu dollar per bulan (setara dengan 330 juta rupiah).
Lantas apa yang membuat Jose Mujica menjadi presiden termiskin di dunia? Hal itu karena presiden ini memiliki hati yang mulia. Jose Mujica adalah seorang penganut atheis dan tidak mempercayai eksistensi Tuhan. Meskipun begitu, kepercayaannya tidak menghentikannya untuk berbuat baik, ia mendonasikan 90% gajinya untuk beramal. Ia juga tidak memiliki rekening bank sehingga istrinyalah yang memegang sisa gajinya.

Jose Mujica Presiden Termiskin di Dunia

Jose Mujica adalah presiden yang patut diacungi jempol. Selama masa pemerintahannya, ia berhasil menurunkan angka korupsi Uruguay. Ia juga menempatkan Uruguay pada peringkat 2 negara Amerika Latin yang paling bersih dari korupsi. Dibawah kepemimpinannya juga, Tim Nasional Uruguay berhasil masuk menjadi semifinalis Piala Dunia 2010. Jose Mujica mengatakan ia bahagia dengan kepemimpinannya dan bahagia dengan kondisinya yang miskin. Ia mengatakan dengan tidak terlalu banyak harta dan hutang, ia bisa tidur dengan nyenyak di malam hari.
Mujica, 77 tahun, adalah seorang pemimpin gerilya pada periode 1970-an. Kala itu ia masuk-keluar hutan, bertarung melawan rezim militer Uruguay.
Kariernya di pemerintahan cukup cemerlang, pada 2005 hingga 2008 ia menjabat sebagai Menteri Pangan, Pertanian, dan Perikanan. Setelah itu, ia sempat menjabat sebagai senator. Ia mulai menjabat Presiden Uruguay pada 1 Maret 2010 setelah dicalonkan koalisi sayap kiri.
Uruguay sendiri merupakan negeri kedua terkecil wilayahnya di Amerika Latin. Namun negeri ini dinilai berkembang dan kini menjadi salah satu negara dengan pendapatan per kapita terbesar di wilayahnya

Sungguh sosok yang memliki hati mulia, presiden yang patut dijadikan contih untuk semuanya.

Kepala Negara Terkaya ( King Abdullah, Raja Arab Saudi )

raja-abdullah-bin-abdulaziz1

Raja Abdullah Bin Abdulaziz (82) adalah kepala negara Saudi Arabia, berada di urutan pertama presiden terkaya di dunia. Total kekayaannya mencapai US$ 21 miliar, yang sebagian besar bersumber dari minyak. Raja Abdullah naik tahta sebagai raja Saudi Arabia yang ke-6 menggantikan saudara tirinya, mendiang Raja Fahd, pada Agustus 2005.

Selain raja, dia juga merangkap sebagai Deputi Pertama Perdana Menteri dan Panglima Garda Nasional. Di era mendiang Fahd hampir tidak ada pemisahan jelas antara kekayaan keluarga raja dan negara. Rakyat Saudi berharap Raja Abdullah lebih reformis dan mau melakukan pemerataan kekayaan lebih banyak lagi.
loading...